15 Aplikasi Android Terbaik untuk Membuat Video dari Foto Aplikasi Terbaik

Saat ini banyak aplikasi editing video yang dapat digunakan untuk smartphone ataupun tablet Android, mulai dari aplikasi untuk membuat video stop motion hingga video animasi. Salah satu yang cukup diminati saat ini adalah aplikasi untuk membuat video dari kumpulan foto.

Aplikasi pembuat video dari foto tersebut akan mengemas beberapa foto menjadi tampilan video kecil. Nantinya, foto akan ditampilkan dalam bentuk slideshow secara otomatis dalam format video. Setiap foto yang ditampilkan bisa diberikan efek transisi dan waktu tampil sesuai dengan keinginan Anda.

Ketika Anda melihat gambar atau foto dalam bentuk video animasi tersebut, maka Anda serasa sedang menonton video dokumenter karena gambar dan foto yang dimasukkan ke dalam video dapat didesain sesuka Anda, mulai dari diberi efek suara, efek animasi, dan tulisan.

Tak perlu menggunakan software khusus pada PC atau laptop untuk membuat video dari foto tersebut. Pasalnya kali ini Carisinyal akan mengulas 15 aplikasi untuk membuat video dari foto yang bisa digunakan di Android. Apa sajakah itu?

1. VideoShow

VideoShow

Banyak pengunduh yang merasa puas dengan aplikasi besutan EnjoyMobi ini. Bagaimana tidak, pasalnya VideoShow ini punya banyak sekali fitur yang pastinya membuat video Anda lebih keren. Ya, memang aplikasi ini sebuah aplikasi untuk mengedit video, namun VideoShow juga bisa membuat video dari foto lho.

Fitur membuat video dari kumpulan foto ini juga cukup bagus digunakan karena mudah, praktis, dan yang paling penting gratis.

Anda cukup memilih foto mana saja yang ingin dijadikan video. Nah, setiap foto tersebut bisa Anda edit terlebih dahulu, misalnya mau menambahkan tulisan. Setelah itu, pilihlah tema sesuai selera, jangan lupa untuk save videonya di akhir setelah selesai mengedit.

2. VivaVideo

aplikasi pemotong video VivaVideo

Nah, yang satu ini bukan sekedar aplikasi membuat video dari foto biasa, lho. Karena dengan menggunakan aplikasi ini, Anda bisa membuat video yang tampak sangat profesional.

VivaVideo adalah sebuah aplikasi cerdas yang memampukan Anda untuk membuat video tidak hanya dari foto-foto yang terdapat di galeri smartphone Anda saja, tapi juga dari kamera Anda langsung.

Selain itu, aplikasi ini juga memungkinkan Anda untuk menambahkan teks, stiker, transisi, musik, filter, dan alat-alat lainnya untuk mempercantik hasil video Anda. Untuk memperoleh semua kemudahan dalam membuat video ini, Anda bisa langsung mengunduh VivaVideo secara gratis di Google Play Store.

3. KineMaster

aplikasi pembuat video KineMaster

Last but not least, salah satu aplikasi terbaik pilihan editor PlayStore ini juga bisa jadi pilihan yang tepat untuk membuat video dari foto.

Caranya hampir sama dengan aplikasi lainnya di mana Anda akan diminta untuk memilih dan menyisipkan foto-foto yang ingin dijadikan video. Setelah itu, Anda bisa langsung mengeditnya dengan menambahkan filter, effect, dan juga tulisan. Tertarik? Download di sini.

4. InShot

InShot

InShot adalah salah satu aplikasi yang bagus untuk membuat video. Dengan aplikasi ini Anda bisa membuat video yang menarik dari foto-foto. Foto apapun bisa dimasukan ke dalam video yang ingin Anda buat. Bahkan, tidak ada batas maksimal untuk menyisipkan foto ke InShot.

Selain bebas memilih gambar, Anda juga bisa menikmati beberapa tools yang bisa membuat video Anda semakin menarik. Beberapa tools tersebut seperti video effect, video filters, trim, merger, splitter, hingga menyisipkan lagu di video. Cukup lengkap, kan?

5. Quik

membuat video dari foto Quik

Quik juga masuk ke dalam salah satu aplikasi terbaik yang Kami rekomendasikan untuk Anda. Selain sebagai aplikasi edit video, Quik juga bisa membuat video dari kumpulan foto-foto Anda lho.

Bukan hanya membuat, karena Quik juga membolehkan penggunanya untuk mengedit hasil video dari foto dengan menambahkan tulisan, filter, dan berbagai macam efek unik. Lengkap, ya?

6. Noizz

Biugo

Tidak berbeda dengan aplikasi-aplikasi sebelumnya, di Noizz juga Anda bisa membuat video dari kumpulan beberapa foto.

Tentu saja Noizz juga menawarkan fitur-fitur menarik, salah satunya adalah filter. Dengan filter, Anda bisa membuat video lebih menarik dan unik. Selain filter, ada juga fitur caption di mana Anda bisa menuliskan pesan singkat dalam video yang Anda buat.

7. Beat.ly

Beatly

Beat.ly adalah salah satu pembuat video musik HD dan pembuat tayangan slide foto yang gratis dan dapat diandalkan dengan beragam templat yang trendi, musik populer, transisi yang memukau, dan efek video. Para influencer & vlogger yang ingin menyajikan video yang keren bisa mencoba menyuntingnya dengan Beat.ly.

Beberapa fitur andalan Beat.ly adalah beragamnya templat dengan efek + transisi yang luar biasa serta diperbarui terus-menerus, transisi yang mengikuti irama musik yang tepat untuk membuat video terlihat menonjol, lusinan musik gratis berkualitas tinggi hingga fitur berbagi ke media sosial. Tertarik? Segera unduh aplikasinya di sini.

8. Video Maker of Photos with Music & Video Editor – VideoShow

VIDEOSHOW

Video Maker of Photos with Music & Video Editor dari VideoShow adalah alat pengeditan video dan tayangan slide yang mudah digunakan untuk membuat video / foto / vlog yang penuh gaya. Dengan pengoperasian yang mudah, Anda bisa membuat video dari foto menarik yang dikombinasikan dengan tema populer, subtitle khusus dan musik.

Video Maker of Photos with Music & Video Editor menawarkan alat untuk memotong cepat / menggabungkan / memangkas / membagi / menggandakan / mengkompres klip dan memotong film.

Anda dapat memotong video menjadi beberapa bagian, menggabungkan gambar dari galeri atau album, mengkompres video tanpa kehilangan kualitas seperti produsen video profesional, memperbesar video untuk mengubah ukurannya dan membuat karya seni yang sangat menarik.

9. VN

VN Video_

Membuat video dari foto juga dapat dilakukan dengan mudah menggunakan VN. Aplikasi Android ini memiliki template video untuk Instagram Story atau Reel yang bisa langsung digunakan. Anda hanya perlu menambahkan foto yang diinginkan.

Selain memakai template, ada pula opsi untuk membuat video dari nol dengan opsi My Story. Dari sini, Anda dapat melakukan penyuntingan video yang lebih kompleks, seperti menambahkan judul video, efek, animasi, dan lain sebagainya. Aplikasi VN ini sangat populer dan umumnya digunakan oleh para konten kreator di TikTok.

10. Vimeo Create – Video Editor

Vimeo Create_

Selanjutnya, ada Vimeo Create – Video Editor. Aplikasi ini memiliki banyak template video yang tersedia. Template-nya terdiri dari beragam tema, lho. Anda bisa menyesuaikan dengan kebutuhan saat memilihnya, ya.

Cara membuat video dari foto di Android dengan aplikasi ini terbilang mudah. Cukup pilih foto yang ingin diubah jadi video, kemudian pilih template dan musik yang akan digunakan. Selanjutnya, tunggu aplikasi memproses video Anda. Setelah itu, Anda bisa langsung menyimpan videonya.

Tak hanya bisa menggunakan template yang sudah ada, tersedia pula opsi untuk melakukan editing manual dari aplikasi ini. Oh iya, pada awal saat membuka aplikasi, Anda akan ditawari opsi berlangganan oleh aplikasi. Cukup tutup saja tawaran tersebut dengan menekan tombol x jika Anda tidak tertarik.

Namun, bila Anda ingin menghilangkan watermark dan menikmati fitur unggulan yang spesial dari aplikasi ini, Anda dapat mempertimbangkan opsi berlangganan tersebut.

11. Magisto

magisto_

Pengembang Vimeo juga merilis aplikasi editor video yang diberi nama Magisto. Aplikasinya tak jauh berbeda dengan Vimeo Create, ya. Di awal masuk, Anda akan ditawarkan opsi berlangganan. Jika tak ingin, cukup skip saja.

Selanjutnya, Anda akan diminta memilih tema video yang ingin dibuat. Sesuaikan dengan kebutuhan saja. Setelah itu, Anda bisa langsung menambahkan lebih dari 3 foto berbeda untuk dibuat jadi video. Nah, dari sini, Anda akan diminta untuk memilih template videonya, lalu musik yang ingin digunakan.

Selepas itu, aplikasi akan memproses video Anda. Tunggu sampai selesai, lalu save videonya. Sekadar info, video yang diedit menggunakan layanan gratis Magisto akan memiliki watermark. Anda bisa berlangganan untuk menghapus watermark jika diperlukan.

12. Mivi

Mivi_

Jika Anda sering aktif di TikTok dan ingin membuat video dari foto dengan mudah, aplikasi Mivi adalah pilihan yang tepat. Dalam hitungan menit, Anda dapat membuat sebuah video dari foto-foto yang dipilih sendiri, lengkap dengan musiknya.

Ya, di dalam aplikasi Mivi sudah ada banyak template buatan pengguna lain yang dapat Anda gunakan. Aplikasinya bisa Anda pakai tanpa biaya apapun, namun akan ada banyak iklan yang tampil. Jika Anda tidak masalah dengan kemunculan iklan tersebut, Mivi cocok untuk Anda unduh.

13. PixaMotion Loop Photo Animator & Photo Video Maker

Pixamotion_

Sesuai namanya, di aplikasi ini Anda dapat membuat motion picture dengan mudah, lho. Cukup pilih gambar atau foto yang ingin diberi animasi atau dijadikan video, kemudian tambahkan elemen-elemen animasi atau efek video ke foto tersebut. 

Setelah selesai, Anda bisa langsung menyimpan hasil editing-nya. Kalau masih bingung dengan cara menggunakan aplikasinya, Anda bisa membuka opsi tutorial. Jika Anda menggunakan versi gratis, tentu akan ada banyak fitur yang hilang, serta banyak iklan yang tampil. 

Anda bisa mempertimbangkan opsi berlangganan dalam aplikasi kalau ingin menikmati fitur dan menghilangkan iklan-iklannya. Tarifnya dimulai dari Rp30.000-an per bulan. Unduh aplikasinya di sini.

14. VITA – Video Editor & Maker

VITA VIDEO EDITOR_

VITA – Video Editor & Maker membawa banyak fitur yang akan memanjakan Anda sebagai penggunanya. Di dalam aplikasi, Anda dapat membuat video dari foto-foto, menambahkan musik, efek, transisi dan caption di dalam videonya.

Hebatnya, Anda sebagai penggunanya bisa menyunting setiap elemen yang ditambahkan. Mulai dari ukuran foto yang bisa diubah dengan menggunakan dua jari saja, menyetel waktu untuk musiknya, memotong klip tertentu, dan masih banyak lagi.

Jika sudah selesai membuat video, Anda dapat langsung menekan tombol ekspor di pojok kanan atas. Sebelum mengekspor, pastikan Anda sudah memilih resolusi videonya, ya.

15. EasyCut

EasyCut_

Tak kalah lengkap dari video editor serupa, EasyCut memungkinkan Anda untuk membuat video hanya dalam hitungan menit saja. Saat Anda menambahkan foto atau klip video ke dalam editor, aplikasi akan langsung menambahkan transisi. 

Anda bisa langsung memilih musik yang ingin digunakan di video, atau melakukan editing lanjutan dengan memangkas klip, menambahkan motion, teks, stiker, dan lain sebagainya. Sekadar info, Anda pun dapat langsung menggunakan template video yang tersedia dalam aplikasi untuk menghemat waktu.

Hebatnya, aplikasi ini tidak hanya bisa membantu Anda untuk membuat video saja, melainkan juga menyunting foto. 

Saat pertama membuka aplikasi, Anda akan langsung ditawarkan opsi berlangganan untuk menghilangkan watermark dan membuka fitur unggulan. Jika tak tertarik, cukup lewati dengan menekan tombol arah kiri di pojok kiri atas layar.

Mengemas foto ke dalam bentuk video tidak harus dilakukan dengan bantuan aplikasi profesional melalui PC atau laptop.

Dengan beberapa aplikasi membuat video dari foto di Android di atas, smartphone atau tablet Anda dapat menjadi alat yang tepat untuk membuat video dengan tampilan slideshow. Selamat mencoba!

Source link

You May Also Like