
penyebab utama indonesia memiliki keanekaragaman hayati yang tinggi adalah
penyebab utama indonesia memiliki keanekaragaman hayati yang tinggi adalah?
Jawaban
Jika dilihat dari letak geografisnya, Indonesia terletak pada pertemuan dua rangkaian pegunungan muda, yaitu Sirkum Pasifik dan Sirkum Mediterania sehingga Indonesia memiliki banyak pegunungan berapi. Hal tersebut menyebabkan tanahnya menjadi subur. Dengan keadaan tanah yang subur, Indonesia memiliki keanekaragaman hayati yang tinggi. Hal tersebut dapat dilihat dari daratan di Indonesia yang ditumbuhi oleh berbagai jenis tumbuhan dan ditinggali oleh berbagai jenis hewan. Di Indonesia terdapat 10% spesies tanaman yang ada di Bumi, 12% spesies Mammalia, 16% spesies Reptilia dan Amphibia, serta 17% spesies burung yang ada di Bumi.
Terimakasih telah melihat artikel Tanya Jawab, semoga bermanfaat bagi para pembaca Cikijing.com.