apa manfaat gerakan memutar badan – CIKIJING.COM
1. Dengan melakukan gerakan memutar badan, manfaat yang bisa kita dapatkan adalah meningkatkan kelenturan tubuh.
2. Dalam gerakan menekuk, contoh dari gerakan tersebut adalah menekuk kedua kaki dan menekuk salah satu kaki ke arah atas.
3. Dengan melakukan gerak memutar badan, otot yang akan terlatih adalah otot pada bagian pinggang.
4. Dengan berolahraga secara rutin, manfaat utama yang bisa kita dapatkan adalah mendapatkan kesehatan tubuh yang maksimal.
5. Berikut adalah cara melakukan gerak memutar badan:
- Berdiri tegak dengan arah pandang lurus ke arah depan.
- Rentangkan kedua lengan ke arah samping tubuh.
- Putar tubuh ke arah kanan.
- Putar tubuh ke arah kiri.
- Hadapkan kaki ke arah depan ketika kita melakukan gerakan putaran sehingga otot pinggang bisa terkontraksi dengan baik.
Pembahasan
Kebugaran jasmani adalah suatu kondisi di mana seseorang memiliki kondisi fisik yang baik dan optimal sehingga memungkinkan dirinya untuk menyelesaikan setiap aktivitas yang ada di dalam kehidupan sehari-hari. Untuk bisa mendapatkan kondisi kebugaran jasmani yang baik dan prima, salah satu hal yang bisa dilakukan oleh seseorang adalah dengan berolahraga.
Olahraga adalah suatu aktivitas fisik yang dilakukan oleh seseorang dan memberikan stress pada otot sehingga otot yang ada pada tubuh bisa bertumbuh dan berkembang. Olahraga merupakan kegiatan yang bermanfaat bagi tubuh karena bisa bermanfaat bagi kesehatan jasmani dan juga rohani.
Berikut adalah beberapa manfaat olahraga bagi tubuh:
- Mengurangi resiko terjangkitnya penyakit kronis.
- Meningkatkan imunitas tubuh.
- Meningkatkan stamina dan juga kekuatan tubuh.
- Mencegah terjadinya stress berlebih dan juga terjadinya depresi.
Terimakasih telah melihat artikel Tanya Jawab, semoga bermanfaat bagi para pembaca Cikijing.com.